NGOPILOTONG.COM - Kabar berpulangnya Sekda Kabupaten Sinjai, Drs. Akbar Mukmin, MSi. menimbulkan duka yang mendalam di mata banyak kalangan di Kabupaten Sinjai, termasuk Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa
Di mata Bupati, almarhum adalah sosok teladan bagi ASN. Menurutnya, almarhum telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya.
Menurut Kepala BAPPEDA Sinjai, Irwan Suaib, Kami Masih sempat berbincang dikediamannya dengan beliau sesaat sebelum Pak Sekda berpulang.
Informasi tentang meninggalnya Sekda Sinjai menyebar dengan cepat di media sosial dan di Facebook dan WhatsApp.
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Sinjai, Tamzil Binawan, membenarkan hal itu.
Akbar Mukmin berpulang ke Rahmatullah sekitar Pukul 22.00 WITA, di Rumah Duka Jalan Bulu Bicara Kelurahan Bongki Kec. Sinjai Utara. Almarhum meninggalkan seorang Isteri Hj. Kamriah Yusuf dan Empat Orang Anak.
BAGI ANDA PECINTA KULINER
RAHASIA KULINER ADALAH SOLUSINYA