NGOPILOTONG.COM,  -  Persib Bandung berhasil melaju ke final Championship Series Liga 1 musim ini setelah mengalahkan Bali United dengan skor 3-0 pada leg kedua semifinal. Kemenangan ini membuat Persib unggul dengan agregat 4-1. Pada leg pertama, kedua tim bermain imbang 1-1 di Gianyar, Selasa 14 Mei 2024.


Pertandingan antara Persib Bandung dan Bali United berlangsung di Stadion Jalak Harupat pada Sabtu, 18 Mei 2024 malam WIB. Dukungan penuh dari Bobotoh yang memadati stadion memberikan energi tambahan bagi Persib dalam menjamu Bali United.


Tuan rumah membuka keunggulan pada menit ke-31 melalui sundulan Ciro Alves yang menerima umpan dari Nick Kuipers setelah sepak pojok yang dieksekusi oleh Marc Klok. Gol tersebut sempat diperiksa oleh Video Assistant Referee (VAR) sebelum dinyatakan sah oleh wasit, membuat Persib memimpin 1-0. 


 

Tak berselang lama, Persib menggandakan keunggulan delapan menit kemudian melalui tembakan Febri Hariyadi. Gol ini bermula dari serangan cepat di sisi kanan lapangan, dengan kerja sama apik antara David da Silva dan Ciro Alves yang menghasilkan umpan kepada Febri. Tembakan Febri yang mengarah ke kiper Bali United, Adilson Maringa, malah berbelok masuk ke gawang setelah Maringa gagal mengantisipasi. Skor 2-0 bertahan hingga jeda babak pertama.


Di babak kedua, Persib menambah satu gol lagi pada menit ke-70. Gol ketiga dicetak oleh Edo Febriansah setelah bola lepas dari kontrol kiper pengganti Bali United, Muhammad Ridho. Ridho melakukan kontak dengan Da Silva yang mencoba menerima umpan dari Ciro Alves di kotak penalti. Momentum tersebut dimanfaatkan oleh Edo untuk menjebol gawang Bali United, membuat skor menjadi 3-0 hingga pertandingan berakhir.


Ini merupakan final pertama bagi Persib sejak 2014, ketika mereka menjadi juara dengan mengalahkan Persipura Jayapura. Kini, Persib menunggu pemenang dari pertandingan antara Borneo FC dan Madura United sebagai lawan mereka di partai puncak. Sebelumnya, Borneo FC kalah 0-1 pada leg pertama yang digelar Rabu lalu, namun mereka akan menjadi tuan rumah pada leg kedua yang akan berlangsung pada Minggu, 19 Mei 2024.



Editor     :  Ahmad Firdaus




Baca Artikel Lainnya di GOOGLE NEWS

Support   : SOCIABUZZ  SAWERIA