Bahan-bahan

4 ekor cumi ukuran sedang (± 250 gr)
Jeruk nipis
Bahan isi :
2 kotak tahu (±100 gr)
1 butir telur
Secukupnya garam dan kaldu bubuk
Sedikit merica bubuk
Bumbu gulai :
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
2 buah cabe merah, buang biji
2 cm kunyit
1 cm jahe
1 cm lengkuas
1/2 sdt jintan bubuk
1/2 sdt ketumbar bubuk
1/4 sdt merica bubuk
3 lembar daun jeruk (cemplung)
2 lembar daun salam (cemplung)
1 batang sereh, geprek (cemplung)
Asam jawa (sesuaikan)
Secukupnya gula, garam dan penyedap rasa
650 ml santan segar
Minyak untuk menumis

Langkah
1. Bersihkan cumi, buang tintanya, kupas kulitnya, beri perasan jeruk nipis, diamkan beberapa saat kemudian bilas, sisihkan dulu.

2. Campur bahan isi, lalu masukkan kedalam cumi, jangan terlalu penuh nanti pecah.

3. Sematkan kepala cumi dan rapatkan dengan tusuk gigi, sisihkan.

4. Panaskan sedikit minyak kemudian tumis bumbu halus dan bumbu cemplung, tumis sampai wangi dan tanak lalu masukkan cumi dan santan, aduk rata.

5. Bumbui gula, garam dan penyedap rasa secukupnya, beri asam jawa yg telah di cairkan, masak sampai mendidih dan air sedikit berkurang, cek rasa. Angkat dan sajikan.