Bahan:

250 gram daging ikan sardencis ato ikan tenggiri
150 gram sagu tani
1 butir putih telur dingin
125 -130 ml air es
1 sdt garam, 1/2 sdt gula pasir (boleh tambahkan penyedap jika teman2 suka ya)
Air utk merebus pentol tekwan, tambahkan sedikit garam di air rebusannya

Cara membuat pentol tekwan:
1. Masukkan daging ikan ke food chopper dan air es giling smp halus, trus tambahkan putih telur, garam dan gula giling smp halus dan menyatu
2. Keluarkan dari food chopper, lalu masukkan adonan kewadah tambahkan sagu sedikit demi sedikit sambil di aduk rata dan menyatu.
3. Didihkan air, kecilkan apinya lalu masukkan pentol tekwan, bentuk sesuai selera ya, bebas mau mengunakan garpu ato sendok, lakukan smp adonan habis, baru besarkan api kompornya, masak smp pentol mengapung, angkat dan tiriskan

KUAH TEKWAN:
1500 ml air bersih
8 butir bawang putih tumbuk
Jamur putih secukupnya, rendam, cuci, tiriskan
Secukupnya bunga sedap malam rendam, cuci tiriskan, ikat simpul
Bengkoang 1 butir potong korek api
Wortel 1 butir potong korek api
100 gram udang ato kepala udang
Garam, gula pasir dan lada bubuk secukupnya

Pelengkap: Sambal cabe, jeruk kunci, seledri, bawang goreng, kecap manis, soun seduh air panas, cuci bersih tiriskan

Cara membuat kuah tekwan:
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan udang, tumis hingga udang berubah warna
- Didihkan air, tambahkan bengkoang dan wortel, rebus agak lembut, tambahkan jamur putih dan bunga sedap malam
- Lalu masukkan tumisan bawang putih dan udang, tambahkan gula, garam dan lada bubuk, test rasa, setelah rasanya pas, masukkan pentol tekwan, siap disajikan dgn pelengkap
Semoga bisa bermanfaat


Oleh : @yulichia88