Bahan:
2 ekor ikan /500gram (ikan apa saja)
2sdm cabe giling halus
Tbtg serai, memarkan
3lembar daun jeruk
1lembar daun salam
2bh asam kandis atau 2bh tomat belah 2
750ml air
1 sdm Garam (secukupnya)
Gula seujung sendok

Bahan halus:
6siung bawang merah
3siung bawang putih
2bh kemiri
2cm jahe
2cm lengkuas
1cm kunyit

Caranya:
Pilih ikan yg segar. Bersihkan ikan, potong dua
atau sesuai selera. Ikan bisa menggunakan ikan
apa saja lkan mas, tongkol, gurame, tuna, patin dll.
Rebus smua bahan jadi satu kecuali ikan dan
garam/gula. Rebus hingga mendidih dgn api kecil
Supaya rasanya matang sempurna.
Lalu masukkan ikan, garam dan gula. Apabila
menggunakan tomat masukan tomat setelah
memasukkan ikan. Apabila menggunakan asam
kandis masukkan dri awal rebusan bumbu
pertama. Tutup panci rebus hingga ikan matang
tidak perlu diaduk-aduk. Terakhir koreksi rasa dan
sajikan.